Monday, October 27, 2014

Daftar Menteri Kabinet Kerja Jokowi-JK


Jika mengacu kebiasaan sebelumnya dimana setelah dilantik oleh MPR, Presiden langsung mengumumkan para menteri anggota kabinet. Namun Presiden RI ke-7 Joko Widodo baru mengumumkan para pembantunya lima hari usai pelantikan dirinya sebagai  presiden. Rumor pun beredar bahwa terjadi tarik-menarik antar berbagai kepentingan.
  
Sebelum memilih para menteri, Joko Widodo menyodorkan nama-nama kandidat menteri ke KPK dan PPATK. Tujuannya untuk memastikan bahwa para menteri nantinya memang benar-benar bersih dan tidak tersangkut masalah hukum. Hal ini kemudian menjadi salah satu alasan lambatnya pengumuman cabinet Jokowi-JK. Apalagi KPK menginformasikan bahwa ada 8 nama yang diberi tanda kuning dan merah yang artinya ke delapan nama tersebut tidak boleh jadi menteri. Karena itu Jokowi butuh waktu untuk mencari pengganti nama-nama yang diberi tanda kuning dan merah oleh KPK tersebut.


Selain itu Joko Widodo juga mengirimkan surat kepada DPR untuk minta pertimbangan terkait pergantian nama kementrian. Ada kementrian yang berganti nama, ada kementrian yang dipecah dan ada pula kementrian yang digabung. Meski sifatnya hanya sebagai pertimbangan, namun Joko Widodo sangat menjunjung etika politik sehingga Jokowi tetap menunggu surat balasan dari DPR sebelum mengumumkan susunan kabinet.

Hari Minggu (26/10-2014) pukul 15.00 WIB Pimpinan DPR yang dipimpin oleh Ketua DPR Setya Novanto dating ke Istana untuk menyerahkan surat pertimbangan kepada Presiden Joko Widodo. Setelah menerima surat pertimbangan dari DPR, pada pukul 17.00 WIB Presiden Joko Widodo mengumumkan sekaligus memperkenalkan para menteri anggota kabinet yang diberi anama Kabinet Kerja.

Dalam struktur Kabinet Presiden Joko Widodo terdiri dari 34 kementrian. Berikut adalah nama-nama para menteri anggota Kabinet yang diberi nama Kabinet Kerja:
1. Menteri Sekretaris Negara: Pratikno
2. Menteri Perencanaan Pembangunan Nasional dan Bappenas: Andrinof Chaniago
3. Menteri Koordinator Kemaritiman: Indroyono Soesilo
4. Menteri Koordinator Politik, Hukum, dan Keamanan: Tedjo Edy Purdjianto
5. Menteri Koordinator Perekonomian: Sofyan Djalil
6. Menteri Koordinator Pembangunan Manusia dan Kebudayaan: Puan Maharani
7. Menteri Perhubungan: Ignatius Jonan
8. Menteri Kelautan dan Perikanan: Susi Pudjiastuti
9. Menteri Pariwisata: Arief Yahya
10. Menteri ESDM: Sudirman Said
11. Menteri Dalam Negeri: Tjahjo Kumolo
12. Menteri Luar Negeri: Retno Lestari Priansari Marsudi
13. Menteri Pertahanan: Ryamizard Ryacudu
14. Menteri Hukum dan HAM: Yasonna Hamonangan Laoly
15. Menteri Kominfo: Rudiantara
16. Menteri Pemberdayaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi: Yuddy Chrisnandi
17. Menteri Keuangan: Bambang Brodjonegoro
18. Menteri Negara BUMN: Rini M. Soemarno
19. Menteri Koperasi dan UMKM: A.A. Gusti Ngurah Puspayoga
20. Menteri Perindustrian: Saleh Husin
21. Menteri Perdagangan: Rahmat Gobel
22: Menteri Pertanian: Andi Amran Sulaiman
23. Menteri Ketenagakerjaan: Hanif Dhakiri
24. Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat: Basuki Hadimuljono
25. Menteri Kehutanan dan Lingkungan Hidup: Siti Nurbaja Bakar
26. Menteri Agraria dan Tata Ruang: Ferry Musyidan Baldan
27. Menteri Agama: Lukman Hakim Saifudin
28. Menteri Kesehatan: Nila F. Moeloek
29. Menteri Sosial: Khofifah Indar Parawansa
30. Menteri Peranan Wanita dan Perlindungan Anak: Yohanan Yambise
31. Menteri Kebudayaan dan Pendidikan Dasar Menengah: Anies Baswedan
32. Menteri Riset dan Teknologi dan Pendidikan Tinggi: M. Nasir
33. Menteri Pemuda dan Olahraga: Imam Nahrawi
34. Menteri Pembangunan Desa, Daerah Tertinggal dan Transmigrasi: Marwan Ja'far

No comments:

Post a Comment

Daftar Bupati Purbalingga

DAFTAR BUPATI PURBALINGGA Foto: Dyah Hayuning Pratiwi, Bupati Purbalingga (medcom.id) Tahukah Anda, bupati Purbalingga saat ini y...