Sunday, April 11, 2010

Cara Terbaik untuk Mulai adalah Mulai

“Cara terbaik untuk mulai adalah mulai” (Mario Teguh).

Banyak orang bercita-cita hebat, besar dan mulia. Ketika melihat seorang pengusaha yang sukses dan kaya raya, ingin rasanya menjadi seorang pengusaha. Begitu melihat di tayangan televisi seorang politisi yang cerdas, piawai, dikagumi dan mendapat simpati masyarakat, ingin menjadi seorang politisi. Melihat fenomena buku Ayat-ayat Cinta karya Habiburrahman El Sirazy dan Laskar Pelangi karya Andrea Hirata, ingin sekali rasanya menjadi seorang penulis.

Semua keinginan itu adalah sah-sah saja dan tidak dilarang. Apalagi jika keinginan tersebut bisa membantu dan memuliakan orang banyak, betapa mulianya. Namun yang sering menjadi masalah adalah banyak orang yang bingung ketika akan memulai untuk meraih keinginan tersebut. Banyak orang bingung bagaimana dan dari mana harus memulai. Memang betapa sulit dan berat untuk memulai sebuah pekerjaan. Maka ada pepatah yang mengatakan bahwa langkah pertama adalah separuh dari perjalanan.

Untuk memudahkan langkah pertama, Pak Mario Teguh, seorang konsultan bisnis mengatakan bahwa cara terbaik untuk mulai adalah mulai. Jika ingin menjadi seorang pengusaha, segera keluar rumah untuk melihat peluang-peluang yang ada dan cocok untuk dilakukan. Setelah menemukannya, segera bertindak. Apabila ingin menjadi seorang politisi, segeralah mempelajari profil partai-partai yang ada. Jika  merasa cocok dengan sebuah partai setelah mengetahui ideologi, visi dan misi partai tersebut, segeralah bergabung.

Jika ingin menjadi seorang penulis maka segera ambil kertas dan pulpen lalu tulislah apa yang akan ditulis. Jika bingung, jangan memikirkan apa yang akan ditulis, tetapi tulislah apa yang ada di pikiran, demikian pesan dari para penulis senior. Masih bingung juga, belajarlah tentang menulis. Di era informasi sekarang ini, belajar apa saja secara otodidak bukanlah hal yang sulit. Tinggal ketik apa yang dicari di google, kemudian baca dan pelajari. Beres.

Meski demikian, tidak semua orang bisa dengan mudah dan nyaman belajar secara otodidak. Jika itu yang dialami, maka ada cara belajar menulis yang praktis dan mudah dilakukan yaitu  belajar menulis secara online di Sekolah-Menulis Online
Bagi yang ingin belajar menulis dari nol atau dasar, bisa daftar di  SMO - Kelas Pemula

Salam Menulis!

Foto: images.google.co.id

No comments:

Post a Comment

Daftar Bupati Purbalingga

DAFTAR BUPATI PURBALINGGA Foto: Dyah Hayuning Pratiwi, Bupati Purbalingga (medcom.id) Tahukah Anda, bupati Purbalingga saat ini y...