Tuesday, May 27, 2014

Belanja Sambil Bernostalgia



Minggu yang lalu, 18 Mei 2014, saya menemani Istri belanja keperluan baju anak-anak (keponakan) untuk persiapan lebaran. Sebuah kegiatan ritual tahunan yang selalu dilakukan sebelum Puasa Ramadhan tiba.

Ada beberapa alasan kenapa belanja baju lebaran anak-anak dilakukan jauh hari bahkan sebelum puasa tiba. Pertama, harga mungkin belum terlalu mahal, kedua suasana di tempat belanja belum terlalu ramai, dan yang ketiga adalah agar saat menjalankan ibadah puasa tidak terganggu oleh urusan belanja baju lebaran.


Ada beberapa pilihan tempat untuk belanja baju lebaran anak-anak. Tempat yang paling sering dikunjungi tentu pasar Tanah Abang, kemudian pasar Cipulir. Selain jauh,  pasar Tanah Abang belakangan semakin ramai saja. Begitu pun dengan pasar CIpulir. Karena itu, Istri mencari alternatif tempat belanja. Salah satu tempat alternatif yang pernah dikunjungi adalah PGC Cililitan Jakarta Timur.

Sebenarnya di Depok, tempat di mana saya tinggal sudah banyak swalayan tempat belanja. Ada ITC Depok, Carrfour, Depok Town Square dan Ramayana. Namun istri beralasan bahwa di tempat-tempat tersebut harganya mahal. Walau akhirnya sering juga belanja di tempat tersebut jika ada barang yang tidak diperoleh di Tanah Abang atau Cipulir.

Untuk tahun ini, Istri mengajak belanja ke Lippo Plaza Kramat Jati – Jakarta Timur. Kenapa Lippo Plaza Kramat Jati?  Entahlah, tapi usut punya usut, LIppo Plaza Kramat Jati ternyata adalah bekas Kramat Jati Indah Mall atau dulu dikenal dengan KJI Mall. Bicara Kramat Jati Indah, saya dan istri memang punya kenangan indah. Di masa-masa pacaran dulu, saya dan istri sering berkunjung ke sana untuk sekadar jalan-jalan dan makan-makan.

Jadilah saya dan istri belanja baju lebaran anak-anak sambil bernostalgia, mengenang memori indah di Kramat Jati Indah Mall, sekian tahun silam.

Sumber Gambar: Google.co.id

No comments:

Post a Comment

Daftar Bupati Purbalingga

DAFTAR BUPATI PURBALINGGA Foto: Dyah Hayuning Pratiwi, Bupati Purbalingga (medcom.id) Tahukah Anda, bupati Purbalingga saat ini y...